Kamis, 27 September 2012

Contoh Handshaking

Coming Soon...

Contoh Pengenkapsulasian (aplikasi: pengiriman file image secara peer to peer menggunakan kabel LAN)










1.       Application / Datagram
-          Tree id : 0x0000000d
-          Tree : \\MASAMI-PC\campur
-          Share type : Physical disk
-          Connected in frame : 46
-          Response in : 590
-          Server component : SMB2
-          Header length : 64
-          GUID handle file : 34. 3d-wallpaper.jpg
-          File id : 000000e1-0030-0000-c900-1000ffffffff

2.       Transport / Segment
-          Source port : 49310 (49310)
-          Destination port : Microsoft-ds (445)
-          Header length : 20 bytes

3.       Internet  / Packet
-          Flags : (PSH , ACK)
-          SEQ / ACK Analysis : This is an ACK to the segment in frame: 583

4.       Network / Frame
-          Versi protocol :
§   4
§  TCP (6)
-          Header length : 20 bytes
-          Length : 157
-          TTL : 128
-          Source : 169.254.98.154
-          Destination : 169.254.27.226
-          Interface ID : 0
-          WTAP_ENCAP : 1
-          Time : Aug 31, 2012 08:48:50.017218000 SE Asia Standard Time
-          Frame number : 584
-          Frame length : 171 bytes (1368bits)
-          Protocols in frame : eth:ip:tcp:nbss:smb2]

5.       Physical / Bitstream :
-          Destination : AsustekC_66:91:ac
-          MAC address destination : (14:da:e9:66:91:ac)
-          Source : QuantaCo_91:45:3a
-          MAC address source : (e8:9a:91:45:3a)

Contoh Pengenkapsulasian (aplikasi: browsing)





Informasi :
Continuation or non-HTTP traffic



Datagram :
-          Versi protocol : 4
-          Source : 58.26.1.27
-          Destination : 172.16.16.34
-          Header length : 20 bytes
-          TTL : 57


     Segment : -




Packet :
-          Source port : http (80)
-          Destination port : 49747
-          Header length : 20 bytes
-          Flags : ACK (acknowledge)




     Frame :
-          Time : 3 Agustus 2012 , pukul 13:12:24.444251000 SE Asia Standard Time
-          Frame number : 395
-          Protocol in frame : eth:ip:tcp:http:data]
-          Frame length : 1514 bytes
-          Router destination : HonHaipr
-          MAC address destination : (38:59:f9:4b:8f:35)
-          Router source : Routerboard
-          MAC address source : (00:0c:42:ac:07:de)



     Bitstream : 1460 bytes


Rabu, 12 September 2012

Malam Minggu Miko - Episode "Miranda"




Berikut ini merupakan episode kedua dari serial "Malam Minggu Miko". Setelah bercerita tentang "Nissa" pada episode 1, di episode kedua ini bercerita tentang "Miranda". Selamat menyaksikan kawan! :D

Selasa, 04 September 2012

Fiber Optic

·         Fiber Optic terdiri dari kata Fiber yang artinya serat dan Optic yang artinya kaca, berarti fiber optic artinya serat kaca. Namun, pengertian fiber optic sebenarnya adalah serat kaca yang dapat menghantarkan data melalui cahaya. Fiber Optic ini digunakan untuk jaringan yang luas.

·         Fiber optic dapat mengurangi resiko yang umum terjadi serta meminimalisir hal-hal tersebut seperti konsleting dan induksi pada tembaga.

·         Pada fiber optic step index; semakin besar sudut masuk, semakin kecil sudut datang pada batas inti kulit, & semakin pendek panjang lintasan serat optic.



·         Jenis-jenis Fiber Optic :
o   Step Index Singlemode

ü  Diameter core yang sangat kecil dibanding dengan ukuran claddingnya
ü  Cahaya hanya merambat dalam 1 mode saja, yaitu sejajar
ü  Untuk transmisi data bit rate tinggi

o   Step Index Multimode (paling sering dipakai di Indonesia)

ü  Index bias core instan
ü  Ukuran core besar (50 µm) & dilapisi cladding yang sangat tipis
ü  Penyambungan kabel lebih mudah
ü  Terjadi dispersi
ü  Hanya digunakan untuk jarak pendek & transmisi data rate rendah

o   Granded Index Multimode




·         Struktur Fiber Optic :

o   Inti (Core)
o   Lapisan Selimut/Selubung (Cladding)
o   Jacket (Coating)



·         Keuntungan dari Fiber Optic :
o   Mempunyai lebar pita frekuensi (bandwith lebar)
o   Kebal terhadap gangguan gelombang elektromagnetik
o   Redaman sangat rendah daripada kabel yang teruat dari tembaga
o   Dapat menyalurkan informasi digital dengan kecepatan tinggi
o   Ukuran dan berat fiber opric kecil & ringan
o   Tidak mengalirkan arus listrik
o   System dapat diandalkan (20-30 tahun) & mudah pemeliharaannya
o   Fleksible atau kaku



·         Kerugian dari Fiber Optic :
o   Konstruksi fiber optic lemah sehingga dalam pemakaiannya diperlukan lapisan penguat sebagai proteksi
o   Karakteristik transmisi dapat berubah bila terjadi tekanan dari luar yang berlebihan
o   Tidak dapat dialiri arus listrik, sehingga tidak dapat memberikan catuan pada pemasangan repeater



·         Kode Warna Serat Fiber Optic :

ü  1        biru
ü  2        → oranye
ü  3        → hijau
ü  4       → coklat
ü  5        abu-abu
ü  6       putih
ü  7        merah
ü  8       → hitam
ü  9       kuning
ü  10      ungu
ü  11       pink
ü  12      torquoise
Kode warna ini digunakan untuk memudahkan instalasi, coating masing-masing serat diberi warna. Demikian pula dengan selongsongnya.

Media Transmisi

     Media transmisi adalah media yang dapat digunakan untuk mengirimkan informasi dari suatu tempat ke tempat lain. Dalam jaringan, semua media yang dapat menyalurkan gelombang listrik atau elektromagnetik atau cahaya dapat dipakal sebagai media pengirim, baik untuk pengiriman dan penerimaan data. Pilihan media transmisi (pengirim) untuk keperluan komunikasi data tergantung pada beberapa faktor, seperti harga, performance jaringanyang dikehendaki, ada atau ada tidaknya medium tersebut.

Fungsi Media Transmisi:
- Sebagai jalur lalu lintas data dan distribusi informasi
- Menghubungkan satu terminal dengan terminal lain
- Menghubungkan antara terminal dengan server
- Menghubungkan satu terminal dengan satu peripheral

Kategori Media Transmisi:
- Saluran Fisik (Guided)

   * Open Wire
   * Twisted Pair
       > UTP (Unshielded Twisted Pair)
       > STP (Shielded Twisted Pair)
   * Coaxial Cable
   * Fiber Optic
- Saluran Nonfisik (Unguided)

   * Hotspot
   * Bluetooth
   * Infrared

Rabu, 29 Agustus 2012

Malam Minggu Miko - Episode 1




    MALAM MINGGU MIKO. Sebuah serial TV yang ditayangkan di Youtube tentang seorang pemuda bernama MIKO dan hal-hal menyebalkan yang terjadi pada dirinya setiap malam minggu.”
Serial TV yang ditayangkan di internet (sebagian besar di Youtube) disebut juga dengan "webisode". "Malam Minggu Miko" hasil karya Raditya Dika ini salahsatu tontonan wajib dikala penghilang stress, galau, ya untuk bahan hiburan disela sekolah, ngampus, kerja, dll. Selamat menonton kawan! :D

Jumat, 24 Agustus 2012

Jenis - Jenis Jaringan Komputer Berdasarkan Skala

3 jenis di bawah ini merupakan pengklasifikasian yg umum, yaitu:

1. Local Area Network (LAN)
     LAN menggambarkan suatu jaringan yang menjangkau area yang terbatas dengan menggunakan media komunikasi tertentu (kabel, wireless, dll). Dengan jarak yang dapat mencapai 1 km.
LAN didesain untuk kebutuhan dan kondisi berikut :
 - Beroperasi dalam area geografis terbatas (kecil)
 - Memberi akses user-user melalui media dengan bandwidth tinggi
 - Menyediakan konektivitas full-time untuk servis-servis local
 - Melakukan koneksi secara fisik antar perangkat yang berdekatan
 - Menyajikan control jaringan secara privat di bawah kendali administrator lokal (Network
    Administrator).

2. Metropolitan Area Network (MAN)
     MAN merupakan jenis jaringan komputer yang lebih luas dan lebih canggih dari jenis jaringan komputer LAN. Disebut Metropolitan Area Network karena jenis jaringan komputer MAN ini mencakup luas satu kota dengan kapasitas data dan performa hardware yang tinggi. Dengan jarak yang dapat mencapai 10 km.

3. Wide Area Network (WAN)
     WAN merupakan jaringan komputer yang mencakup area besar seperti antar negara bahkan antar benua. Dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik. Dengan jarak yang dapat mencapai 100 - 1000 km.
Beberapa teknologi WAN yang umum digunakan:
  - Modem
  - ISDN (Integrated Services Digital Network)
  - DSL (Digital Subscriber Line)
  - Frame Relay
  - ATM (Asynchronous Transfer Mode)
  - SONET (Synchronous Optical Network)
WAN didesain untuk kebutuhan dan kondisi berikut:
  - Beroperasi pada area geografi luas
  - Mengijinkan akses melalui interface serial dengan kecepatan medium
  - Menyajikan konektifitas full time / part time
  - Mengkoneksikan perangkat yang terpisahkan jarak global



Selain ketiga jenis di atas, masih banyak lagi jenis-jenis yang lain yang merupakan pengembangan dari ketiga jenis jaringan di atas. Jenis-jenis jaringan itu antara lain:

1. Personal Area Network (PAN)
    PAN adalah jaringan komputer yang digunakan untuk komunikasi antara komputer perangkat dekat dari satu orang. PAN dapat digunakan untuk komunikasi antara perangkat pribadi mereka sendiri (intrapersonal komunikasi). Jarak jangkauan PAN hanya beberapa meter. Contoh Personal Area Network mungkin dengan komputer BUS seperti, USB dan FireWire.

2. Storage Area Network (SAN)
    SAN adalah suatu sistem media penyimpanan terpusat dalam jaringan, yang memungkinkan komputer server atau client untuk menggunakan media penyimpanan tersebut seolah - olah menggunakan penyimpana lokal (local disk). Keunggulan SAN terletak pada fleksibilitasnya. Sejumlah host dan storage array dapat di attach ke SAN yang sama, dan storage dapat dialokasikan secara dinamis pada host. Sebuah SAN switch mengizinkan atau melarang akses antara host dan storage. Sebagai contoh, apabila host kehabisan disk space, maka SAN akan mengalokasikan storage lebih banyak pada host tersebut.

3. System Area Network (SAN)
     SAN adalah sebuah jaringan yang bekerja pada system tertentu. SAN sendiri memiliki bandwidth yang cukup tinggi, karena biasanya SAN ini dibentuk dalam jarak yang relatif dekat. Sebuah SAN biasanya digunakan untuk menghubungkan node dalam sebuah sistem komputer terdistribusi, seperti cluster. Sistem ini adalah anggota dari sebuah domain administrasi umum dan biasanya dalam kedekatan fisik dekat. Sebuah SAN dianggap aman secarafisik. SAN memiliki tingkat kesalahan sangat rendah.Kinerja SAN sendiri lebih menyerupai sub sistem memori dengan jaringan tradisional, seperti LAN.

4. Small Area Network (SAN)
     SAN ini digunakan untuk menghubungkan komponen IC (Integrated Circuit ) pada PCB (Printed Circuit Board ) ataupun didalam sebuah system. Karena biaya yang rendah, fleksibilitas tinggi, dan juga karakteristik ruang penyimpanan cukup tinggi, SAN ini memberikan control perangkat, media keamanan, dan juga pemantauan konektivitas yang baik dalam banyak media elektronik, mulai dari handphone, PC, ataupun server yang besar sekalipun.

5. Campus Area Network (CAN)
      CAN adalah perluasan dari jaringan LAN sehingga mencakup satu kampus yang cukup luas, terdiri atas puluhan gedung yang berjarak lebih dari beberapa ratus meter. Kabel transmis yang digunakan adalah coaxial atau serat optik.

6. Controller Area Network (CAN)
      CAN ini merupakan sebuah jaringan yang memungkinkan microcontroller atau pun perangkat-perangkat dapat saling berkomunikasi satu sama lain tanpa computer host. CAN ini terpusat pada komunikasi antar perangkat-perangkat pengatur (controller).


7. Wireless Local Area Network (WLAN)

      Teknologi WLAN membolehkan pengguna untuk membangun jaringan nirkabel dalam suatu area yang sifatnya lokal. WLAN dapat dioperasikan dengan dua cara. Dalam infrastruktur WLAN, stasiun wireless (peranti dengan network card radio atau eksternal modem) terhubung ke access point nirkabel yang berfungsi sebagai bridge antara stasiun-stasiun dan network backbone yang ada saat itu. Dalam lingkungan WLAN yang sifatnya peer-to-peer (ad hoc), beberapa pengguna dalam area yang terbatas, seperti ruang rapat, dapat membentuk suatu jaringan sementara tanpa menggunakan access point, jika mereka tidak memerlukan akses ke sumber daya jaringan.


8. Wireless Metropolitan Area Network (WMAN)
      Teknologi WMAN memungkinkan pengguna untuk membuat koneksi nirkabel antara beberapa lokasi di dalam suatu area metropolitan, dan ini bisa dicapai tanpa biaya fiber optic atau kabel tembaga yang terkadang sangat mahal. Sebagai tambahan, WMAN dapat bertindak sebagai backup bagi jaringan yang berbasis kabel dan dia akan aktif ketika jaringan yang berbasis kabel tadi mengalami gangguan. WMAN menggunakan gelombang radio atau cahaya infrared untuk mentransmisikan data. Jaringan akses nirkabel broadband, yang memberikan pengguna dengan akses berkecepatan tinggi, merupakan hal yang banyak diminati saat ini. Meskipun ada beberapa teknologi yang berbeda, seperti multichannel multipoint distribution service (MMDS) dan local multipoint distribution services (LMDS) digunakan saat ini, tetapi kelompok kerja IEEE 802.16 untuk standar akses nirkabel broadband masih terus membuat spesifikasi bagi teknologi-teknologi tersebut.


9. Wireless Wide Area Network (WWAN)

      Teknologi WWAN memungkinkan pengguna untuk membangun koneksi nirkabel melalui jaringan publik maupun privat. Koneksi ini dapat dibuat mencakup suatu daerah yang sangat luas, seperti kota atau negara, melalui penggunaan beberapa antena atau juga sistem satelit yang diselenggarakan oleh penyelenggara jasa telekomunikasinya. Teknologi WWAN saat ini dikenal dengan sistem 2G (second generation). Inti dari sistem 2G ini termasuk di dalamnya Global System for Mobile Communications (GSM), Cellular Digital Packet Data (CDPD) dan juga Code Division Multiple Access (CDMA). Berbagai usaha sedang dilakukan untuk transisi dari 2G ke teknologi 3G (third generation) yang akan segera menjadi standar global dan memiliki fitur roaming yang global juga. ITU juga secara aktif dalam mempromosikan pembuatan standar global bagi teknologi 3G.

10. Wireless Personal Area Network (WPAN)
        Sama seperti Personal Area Network hanya saja berbeda mode, jika PAN masih menggunakan media kabel, kalau WPAN sendiri tanpa kabel, contohnya antara lain teknologi IrDa, Bluetooth, Infrared, wireless USB, Zwave, Zigby ataupun lainnya.
        Teknologi WPAN membolehkan pengguna untuk membangun suatu jaringan nirkabel (ad hoc) bagi peranti sederhana, seperti PDA, telepon seluler atau laptop. Ini bisa digunakan dalam ruang operasi personal (personal operating space atau POS). Sebuah POS adalah suatu ruang yang ada disekitar orang, dan bisa mencapai jarak sekitar 10 meter. Saat ini, dua teknologi kunci dari WPAN ini adalah Bluetooth dan cahaya infra merah. Bluetooth merupakan teknologi pengganti kabel yang menggunakan gelombang radio untuk mentransmisikan data sampai dengan jarak sekitar 30 feet. Data Bluetooth dapat ditransmisikan melewati tembok, saku ataupun tas. Cara alternatif lainnya, untuk menghubungkan peranti dalam jarak sangat dekat (1 meter atau kurang), maka user bisa menggunakan cahaya infra merah.



11. Virtual Local Area Network (VLAN)

       Virtual LAN merupakan sebuah konsep partisi jaringan fisik, sehingga broadcast domain yang dimiliki berbeda. Hal ini biasanya terjadi pada switch atau router. Perangkat sederhana hanya mendukung pada tingkat port saja.Namun perangkat yang lebih canggih dapat melakukan sebuah penandaan paket, sehinggai nterkoneksi tunggal dapat digunakan untuk mengangkut berbagai macam jenis VLAN itu sendiri. Sebuah VLAN memiliki atribut yang sama dengan LAN secara fisik. Keanggotaan VLAN sendiri dapat dikonfigurasi melalui perangkat lunak.


12. Virtual Private Network (VPN)
        VPN merupakan suatu cara untuk membuat sebuah jaringan bersifat “private” dan aman dengan menggunakan jaringan publik misalnya internet.
VPN dapat mengirim data antara dua komputer yang melewati jaringan publik sehingga seolah-olah terhubung secara point to point. Data dienkapsulasi (dibungkus) dengan header yang berisi informasi routing untuk mendapatkan koneksi point to point sehingga data dapat melewati jaringan publik dan dapat mencapai akhir tujuan. Sedangkan untuk mendapatkan koneksi bersifat private, data yang dikirimkan harus dienkripsi terlebih dahulu untuk menjaga kerahasiaannya sehingga paket yang tertangkap ketika melewati jaringan publik tidak terbaca karena harus melewati proses dekripsi. Proses enkapsulasi data sering disebut “tunneling”.
       Konsep kerja VPN pada dasarnya VPN Membutuhkan sebuah server yang berfungsi sebagai penghubung antar PC. Jadi semua koneksi diatur oleh VPN Server sehingga dibutuhkan kemampuan VPN Server yang memadai agar koneksinya bisa lancar.


13. Desk Area Network (DAN)

       Desk Area Network adalah workstation multimedia berbasis di sekitar interkoneksi antar ATM. Semua komunikasi peripheral dicapai dengan mengirimkan sel ATM tersebut melalui switch fabric, bahkan komunikasi antara CPU dan memori utama sekalipun.


14. Home Area Network (HAN)

       HAN merupakan sebuah Local Area Network (LAN) perumahan untuk komunikasi antara perangkat digital biasanya digunakan di rumah. 

15. Global Area Network (GAN)

        GAN merupakan jaringan komputer yang cakupannya lebih luas. Jaringan ini merupakan komputer - komputer yang ada di negara - negara di seluruh dunia. Pada saat ini jaringan yang termasuk GAN adalah internet. Dimana internet dapat menghubungkan komputer - komputer yang ada di seluruh dunia. Global Area Network (GAN) atau internet dapat juga berupa kumpulan jaringan yang terkoneksi dengan cakupan dunia.

16. InterPlanet Network (IPN)

       InterPlanet Network merupakan jaringan antar-planet, satelit, asteroid, pesawat ruang angkasa robot, pesawat ruang angkasa berawak berupa backbone yang menghubungkan komunitas dan infrastruktur jaringan di entitas tersebut.